Banda Aceh, 1 Mei 2025 — Ketua Umum Galasantara menggelar pertemuan santai bertajuk "Ngopi Bareng" bersama Komandan Batalyon (Danyon) Brimobda Aceh. Dalam pertemuan tersebut, Ketua Umum menyampaikan program unggulan Galasantara terkait pengembangan pertanian dan perkebunan terpadu di wilayah Poros Tengah dan Barat Selatan Aceh.
Program tersebut merupakan bagian dari upaya mendukung salah satu dari Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam bidang ketahanan pangan nasional. Ketua Umum menjelaskan bahwa Galasantara berkomitmen menggerakkan masyarakat dan potensi daerah untuk membangun kemandirian pangan berbasis kearifan lokal serta pemberdayaan ekonomi masyarakat desa.
“Poros Tengah dan Barat Selatan Aceh memiliki potensi besar dalam sektor pertanian dan perkebunan. Melalui program terpadu ini, kami ingin membangun sistem produksi yang berkelanjutan dan terintegrasi dengan dukungan masyarakat dan pemerintah,” ujar Ketua Umum dalam diskusi tersebut.
Danyon Brimobda Aceh menyambut baik pemaparan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas inisiatif Galasantara. Ia menegaskan kesiapan jajarannya untuk mendukung program ketahanan pangan sebagai bagian dari kontribusi menjaga stabilitas dan kedaulatan pangan di wilayah Aceh.
“Kami mendukung penuh program ini. Ketahanan pangan adalah bagian dari ketahanan nasional. Sinergi antara masyarakat sipil dan aparat keamanan sangat penting untuk mewujudkannya,” kata Danyon.
Pertemuan ini diharapkan menjadi awal dari kolaborasi antara Galasantara dan unsur Brimob dalam mendukung program pembangunan berkelanjutan di Aceh, sejalan dengan visi pemerintah pusat dalam mewujudkan Indonesia yang mandiri dan sejahtera.